Hari terakhir di Sydney sangatlah menyenangkan. Saya dan teman saya, Marcia jalan-jalan mengunjungi Sydney Opera House dan Sydney Darling Harbour yang kemudian nyantai di salah satu restaurant café yang terletak di pinggir pelabuhan bernama The Sydney Cove Oyster Bar. Sapaan hangat dari waitress dan waiternya membuat kunjungan ke restaurant ini bertambah nyaman. Merekapun menyediakan air putih tak lama setelah kita mengambil tempat duduk.
Setelah melihat-lihat menu makanan, kami memutuskan untuk memesan 6 oyster Kilpatrick, Scallop with Pork Belly, 6 natural oyster dan Thai Prawn Salad untuk kami berdua. Sambil menunggu makanan yang kami pesan, kami menikmati suasana sekitar restaurant dimana kami bisa melihat jelas jembatan Sydney yang terkenal dan juga Opera House. Oh……suasananya sangat relax sekali. It’s just magnificent !
Tiba-tiba angin dingin datang disertai hujan rintik-rintik. Jangan heran, karena hal ini sudah biasa di Sydney. Staff restaurant membawakan selimut untuk kami berdua. Oh….I’m so in love with this place 🙂 Service-nya outstanding !
Tak lama kemudian makanan kami datang. Oh la..la… 6 oyster Kilpatrick dan 6 natural oyster Scallop.
Salad udang ala Thailand.
Scallop with Pork Belly.
Tak lupa desert !!! Affogato.
Sorbet dengan tiga rasa.
So everyone, kalau lagi jalan-jalan ke Sydney, jangan lupa mampir ke restaurant ini. Dijamin makanannya sangat istimewa 🙂
LOT 1 Circular Quay E
Sydney NSW 2000, Australia
+61 2 9247 2937