Resep Cara Membuat Tumis Buncis Sederhana
 
 
Penulis:
Porsi: 4
Bahan:
  • 400 gr buncis segar, potong ujung-ujungnya. Jika terlalu panjang, potong jadi 2 bagian.
  • 4 sdm minyak zaitun
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 buah paprika ukuran besar warna apa saja, potong sesuai selera
  • 5 butir cabe rawit, cincang kasar
  • 2 sdt lada hitam
  • Garam secukupnya
Cara Membuat:
  1. Tumis bawang putih di penggorengan sampai beraroma harum.
  2. Tambahkan cabe rawit, aduk sebentar.
  3. Tambahkan lada hitam dan garam secukupnya.
  4. Tambahkan buncis, masak sebentar kita-kita sekitar tiga menit.
  5. Tambahkan paprika. Aduk sebentar.
  6. Tambahkan saus tiram dan kecap manis, aduk rata.
  7. Teruskan memasah hingga buncis matang.
  8. Sajikan dengan nasi panas-panas.
Recipe by Resep Masakan Dapur Arie at https://resepmasakandapurarie.com/resep-cara-membuat-tumis-buncis-sederhana/